Ramah Lingkungan!! Ini dia Tipsnya






Ubah Kebiasaan
Biar Ramah LINGKUNGAN


Selamatkan lingkungan setiap hari. Ajakan itu sering didengar. Jadi bagaimana caranya untuk hidup yang ramah lingkungan?

1.                  Ubah pola berbelanja

- Belilah produk dengan kemasan yang lebih ramah lingkungan. Misalnya, biskuit dengan bungkus yang tidak berlapis-lapis.


-  Membeli produk dengan jumlah besar juga bisa menghemat sampah kemasan. Misalnya membeli kacang dalam satu kemasan besar lebih baik daripada membeli dua kemasan kacang kulit berukuran kecil.

- Pilihlah produk daur ulang ketika tersedia. Kalau memungkinkan, pilihlah kertas, dan buku daur ulang.

2.                  Ubah pola konsumsi

- Sarankan kepada orangtua untuk memilih makanan yang dihasilkan dengan maksudnya produk yang dihasilkan dengan tidak menggunakan bahan pestisida dan bahan kimiawi lainnya. Misalnya, sayuran yang bebas pestisida.

3.                  Hemat dirumah

-  Hemat listrik dengan mematikan lampu kamar ketika keluar ruangan, mematikan TV atau radio ketika tidak ada yang menonton atau menyimak, dan mematikan TV atau komputer secara total.
-  Air juga perlu dihemat. Dari yang tidak membiarkan keran air selalu mengucurkan air bila tidak perlu, sampai memanfaatkan air hujan untuk menyiram tanaman dipekarangan.
-  Kebiasaan menggosok gigi sambil menyalakan air juga sebaiknya dihilangkan. Saat menyikan gigi jangan biarkan kran menyala. Setelah selesai menyikat dan ingin berkumur baru nyalakan kran.

4.                  Ubah pola bepergian

-  kalau kamu akan pergi dalam jarak dekat, seperti ke rumah tetangga, ke warung terdekat, sebaiknya tak usah naik mobil atau motor. Pilih jalan kaki atau naik sepeda saja, karena kamu akan mengurangi 2 kg CO2. Jadi biasakan hal itu karena hal itu sangat penting untuk bumi ini.

Terima Kasih Telah Berkunjung :)

0 comments:

Post a Comment